LISUNG the dago boutique resto

LISUNG the dago boutique resto
#Bandung City View from Lisung resto #Cikuray Mountain, Garut is seen from Lisung resto

Jumat, 03 Juni 2016

MASAK BERMODAL AIR MENDIDIH






Dear L lovers,

Terbesit dipikiran pasti ada orang yang ingin memasak sendiri, karena keinginan sendiri atau terdesak keadaan (seperti tiba-tiba kelaparan akut di tengah malam buta), tapi tidak tahu apa yang harus dilakukan.
Oleh karena itu, terbesit pikiran untuk berbagi tips mudah memasak di sini :)

Yuk kita mulai dari yang paling mudah..... modalnya dari air mendidih. Kalau nyalain kompor dan sekedar mendidihkan air pasti pada bisa kan ?!

Resep ke-1 Rebus Telur


  • Bersihkan dahulu telur mentah. Pastikan tidak ada kotoran yang menempel di kulit telur;
  • Masukan telur yang akan direbus ke dalam wadah (panci) untuk merebus;
  • Tuangkan air ke dalam panci hingga telur terendam (air secukupnya, telur tidak perlu terlalu tenggelam agar air cepat mendidih & telur rebus cepat matang);
  • Biarkan sekitar 3 menit setelah air mendidih (untuk 1-2 butir telur ayam);
  • Angkat telur & bilas dengan air dingin, agar kulit mudah dikelupas.
Resep ke-2 Mie Instan Rebus

  •  Didihkan sekitar 2 gelas air (untuk 1 bungkus mie instan);
  • Setelah air mendidih, masukan mie instan sekitar 1-2 menit, tergantung kelembutan mie instan yang kamu inginkan;
  • Siapkan bumbu pelengkap mie instan ke dalam wadah (mangkuk) untuk menyantap mie rebus;
  • Tiriskan mie yang sudah direbus;
  • Disarankan untuk mengganti/membuang air rebusan mie instan tadi;
  • Didihkan kembali sekitar 250 ml air (1-2 menit);
  • Setelah mendidih lalu tuangkan ke dalam mangkuk mie tadi sebanyak kuah yang kamu inginkan;
  • Aduklah dengan bantuan sendok-garpu agar mie instan, bumbu pelengkap & kuah bercampur rata rasanya;
  • Terakhir silakan tambahkan pelengkap yg kamu sukai & tersedia... bisa telur rebus, kerupuk, saus, kecap, dll.
Selamat menikmati :)

love,
L management

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas komentar anda sehingga, Lisung resto bisa memberikan services yang lebih baik.

About me

Jl. Bukit Pakar Timur no. 111 Dago Pakar-Bandung, Phone: +62-22-2536225, Indonesia
Daily open: 11.00 - 22.00 Sat-Sunday: 11.00 - 24.00